Jumat, 13 Oktober 2017

Cara Cek Saldo SMS Banking Mandiri dengan Mudah dan Benar

Gisella Preswita

Cara Cek Saldo SMS Banking Mandiri - Bagi Anda nasabah Bank Mandiri, kini Bank Mandiri memiliki fitur applikasi terbaru berupa SMS Banking. Sebagai bank yang selalu dikenal dengan pelayanan yang berintegritas tinggi, bank Mandiri selalu menghadirkan inovasi-inovasi pelayanan terbaru untuk memudahkan para nasabahnya salah satunya dengan SMS Banking Mandiri.



SMS Banking Mandiri memungkinkan Anda mengetahui jumlah saldo yang ada di rekening Bank Mandiri milik Anda. Hanya dengan melalui ponsel dan jaringan provider yang bagus, Anda tidak perlu repot-repot lagi datang ke kantor cabang Bank Mandiri terdekat hanya untuk mengecek saldo yang Anda miliki. SMS Banking Mandiri memberikan pelayanan lebih efektif dan efisien bagi para nasabah Bank Mandiri. Dengan fitur SMS Banking Mandiri, para nasabah bank Mandiri dapat melakukan pengecekan saldo kapanpun dan dimanapun mereka berada.

Cara Cek Saldo SMS Banking Mandiri


Walau ada beberapa cara cek saldo bank Mandiri yang bisa para nasabah lakukan, akan tetapi cara cek saldo SMS Banking Mandiridinilai sebagai cara cek saldo paling mudah. Cara cek Saldo SMS Banking Mandiri terdiri dari dua cara yakni dengan mengirimkan sms ke 3355 atau melalui UMD *141*6#. Kedua cara tersebut sama saja dan bisa berfungsi dengan baik pada SMS Banking Mandiri. 

Untuk mengecek saldo melalui pengiriman SMS, pertama kamu harus membuka applikasi pesan teks (SMS) yang ada di ponselmu. Setelahnya ketikan format ‘SAL<spasi> Indeks rekening <spasi> 4 nomor digit terakhir rekening Anda’ kemudian kirimkan ke nomor 3355. Contoh format SMS Banking Mandiri seperti di atas yakni ‘ SAL 1 2344’ kemudian kirimkan ke nomor 3355.

Selain melalui applikasi pesan teks pada smartphone Anda, cara cek saldo SMS Banking Mandiri juga bisa Anda lakukan melalui UMD *141*6# dengan cara:
  1. Ketik *141*6# dan padd dial. 
  2. Setelahnya, pada layar ponsel Anda akan muncul beragam menu. 
  3. Untuk mengecek saldo rekening bank Mandiri Anda, pilih menu info pada nomor 2. 
  4. Selanjutnya,Anda harus memilih menu saldo (nomor 1). 
  5. Kemudian beberapa detik kemudian, saldo Anda akan tertera pada layar ponsel Anda.

 

Cek Nomor

Cek Kuota

Cek Pulsa

Cek Bonus